5/25/2009
Home »
» Night at the Museum: Battle of the Smithsonian, Kocak Parah!
Night at the Museum: Battle of the Smithsonian, Kocak Parah!
Sudah lihat aksi kocaknya aktor Ben Stiller dalam film Night At Museum ditahun 2006 lalu? kini, ia kembali lagi dalam Night at the Museum: Battle of the Smithsonian.
Kali ini, Night at the Museum: Battle of the Smithsonian menceritakan tentang perjuangan dan petualangan Ben Stiller sebagai Larry Daley yang harus menyelamatkan teman-temannya akan penguasa mesir kuno yang jahat.
Perjalanan Larry pun dimulai ketika Museum Sejarah Nasional ditutup sementara untuk renovasi, seluruh isi museum dipindahkan ke Museum Washington.
Film ini berpusat kepada suku Smithsonian, dimana kompleks mereka adalah yang terbesar di museum tersebut, yaitu lebih dari 136 juta barang koleksi, Larry pun menjadi penjaga para Smithsonian, dimana Kahmunrah, sosok jahat Pharaoh hidup dan mengakibatkan perang yang melibatkan Theodore Roosevelt dan Dexter serta pendatang baru, Jenderal Custer dan Al Capone.
Dengan penuh imajinasi dan tingkat khayalan yang cukup tinggi, film kocak dan cukup menghibur ini juga menjadi sangat 'hidup' dimana backsound yang mendukung serta para aktor yang berakting cukup bagus.
Dan sekedar tambahan untuk kamu, kalau film Night at The Museum: Battle of The Smithsonian ini merupakan film pertama yang mengambil lokasi di dalam Museum Washington lho.
So, daripada bingung mau nonton film apa di libur weekend kamu kali ini, mending nonton Night at the Museum: Battle of the Smithsonian yang disutradarai oleh Shawn Levy hanya di bioskop-bioskop kesayangan kamu.
sumber
salam kenal, numpang lewat, kebetulan minggu kemarin bersama keluarga saya menonton film ini, benar2 menghibur. kunjungi juga blog saya : http://bundadontworry.wordpress.com/
BalasHapuswah, aku udah pernah nonton film ini bro, keren !!!
BalasHapustp pengen nonton lagi barang kali ada kelanjutannya,,,, hehehe
jgn lp saling komentar ia bro... ok ok